Bupati Batubara Lantik Dua Camat

Bupati Batubara Bapak Ir.H.Zahir,M.AP melantik sebanyak 7 pejabat eselon III dan IV diantaranya dua camat yakni camat Sei balai Hanafi mengantikan Abdulatif Luthfi dilingkungan Pemerintah Kabupaten Batubara.

 

Sebelumnya camat Sei balai dijabat oleh Abdulatif Luthfi dan sekarang menjabat camat Nibung hangus,pelantikan diaula RSUD Batubara Kecamatan Datok Lima Puluh,Rabu (23/10)

 

Bupati berharap kepada seluruh pejabat yang baru dilantik dapat mampu membuktikan kemampuan dengan menunjukkan prestasi kerja yang baik.

 

Bupati menyebutkan, pelantikan pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator dan pengawas yang dilakukan sesuai dengan keputusan Bupati Batubara nomor 486/BKD/2019

 

Dalam kesempatan itu, Bupati juga menyampaikan kepada seluruh pejabat, baik yang dilantik maupun yang hadir, agar senantiasa menunjukkan dedikasi, loyalitas dan kinerja yang tinggi. Mengingat seluruh pejabat khususnya mereka yang sudah menduduki jabatan pimpinan tinggi pratama, seluruhnya akan senantiasa dilakukan evaluasi terhadap kinerja masing-masing secara berkala. 

 

Sebagaimana ketentuan yang berlaku dalam 'sistem merit' yang menitikberatkan pada kualifikasi, kompetensi serta kinerja sebagai pertimbangan utama dalam pengembangan dan penataan karier pegawai.

 

"Kepada pejabat yang mendapatkan rotasi jabatan, agar segera beradaptasi dengan tugas jabatan dilingkungan kerja yang baru. Serta menjadikan pengalaman dalam jabatan sebelumnya sebagai sarana intropeksi dan evaluasi peningkatan kinerja dimasa akan datang," ujar bupati

 

Berita Terkait
Komentar