Bupati Batubara Salurkan 500 Paket Sembako Kepada Tokoh Agama di Batu Bara

Batu bara,

Bupati Batubara Ir zahir serahkan bantuan sebanyak 530 paket sembako disalurkan kepada para tokoh lintas agama, acara dikantor FKUB Batubara dikelurahan lima puluh, jumat (5/6/2020)

Bupati Batubara Ir Zahir mengatakan tujuan pemberian bantuan ini karena pedulinya pemerintahan dalam situasi pandemi covid-19, muda mudahan bantuan ini bisa meringankan kesulitan perekonomian,

Oleh sebab itu saya berharap agar pandemi covid-19 khususnya di Kabupaten Batubara cepat selesai dan menjadi new normal, dan nantinya tahap new normal semua sektor dapat pulih kembali”, harap Bupati.

Dan saya berharap saat ini kita membahas memasuki tahapan new normal di Kabupaten Batubara namun nantinya new normal berjalan kita warga Batubara saya harap tetap menjaga protokol kesehatan yang sudah dihimbau oleh pemerintah dan kepolisian polres Batubara. Bila keluar rumah harus pake masker, sering cuci tangan dan jaga jarak hindari berkerumunan.

Dalam kesempatan ini Ketua FKUB Batu Bara Adnan Haris mengatakan, 500 paket sembako dari FKUB ditambah bantuan dari Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) Batu Bara 30 paket sembako, total keseluruhan 530 paket yang diberikan, untuk tokoh lintas agama di Kabupaten Batu Bara.

Disebutkan Adnan Haris, 500 paket sembako yang disalurkan bersumber dari dana hibah Pemkab Batu Bara untuk FKUB dan disalurkan untuk warga terdampak Covid-19.

“Atas nama FKUB Batu Bara kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Kapolres Batu Bara yang telah hadir dan mensukseskan kegiatan kami ini”, ucap Haris.

 

Berita Terkait
Komentar