Bupati Zahir Lantik 15 Pejabat Administrator dan Pengawas di Pemkab Batu Bara

BATU BARA - Dalam rangka mendukung tugas pemerintahan dan mengoptimalkan tugas-tugas operasional organisasi perangkat daerah, Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP., melantik 15  pejabat administrator dan pejabat pengawas di lingkungan Pemkab Batu Bara.

Pelantikan digelar di Aula Rumah Dinas Bupati, di Komplek Tanjung Gading, Kecamatan Sei Suka, Selasa (15/11/2022).

Adapun sejumlah pejabat yang dilantik di antaranya Asni sebagai Kepala Bagian Persidangan dan Perundang-undangan pada Sekretariat DPRD Batu Bara, Mei Linda Suryanti Lubis sebagai Sekretaris  pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, serta Idham Khalid sebagai Sekretaris pada Dinas Ketenagakerjaan Perindustrian dan Perdagangan.

Selanjutnya Rahmad Sutanto sebagai Sekretaris pada Badan Pendapatan Daerah, Bambang Hadisuprapto sebagai Sekretaris  Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup, Nur Rahman sebagai Sekretaris pada Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Mhd. Aldy Ramadhan sebagai Sekretaris pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, dan sejumlah pejabat lainnya.

Bupati Zahir mengucapkan terimahkasih kepada seluruh pejabat yang telah bertugas dan dan akan memasuki masa pensiun atau purna bhakti. Selain itu Bupati Zahir juga mengucapkan selamat kepada pejabat struktural yang telah dilantik.

Bupati Zahir menyebut mutasi atau promosi jabatan adalah merupakan metode pembinaan karir bagi ASN terkait dengan prestasi kerja. Menurut Bupati Zahir, Pemkab Batu Bara memerlukan pejabat yang memiliki tingkat kompetensi dan profesionalisme dalam jabatan, karena tanpa hal tersebut maka program pemerintah tidak akan berjalan secara efektif dan mencapai sasaran yang diinginkan.

"Saya juga meminta kepada Kepala BKPSDM untuk menyiapkan dan meminta fakta integritas masing-masing pejabat yang dilantik hari ini, tujuannya agar Bapak dan Ibu memiliki tanggung jawab jabatan yang telah dipercayakan oleh pimpinan," ucap Bupati Zahir.

Bupati Zahir juga mengingatkan bahwa jabatan adalah suatu amanah atau kepercayaan yang harus dilaksanakan dengan baik dan penuh rasa tanggungjawab. 

 

Berita Terkait
Komentar