Bupati Zahir, Ucapkan HUT Karang Taruna Ke- 60. Dan Minta Karang Taruna Bersinergi Bangun Desa

Batu Bara,

Bupati Batu Bara Ir Zahir meminta organisasi karang taruna yang resmi Sesuai dengan Permensos no. 25 Tahun 2019. Oleh karena itu karang taruna harus saling bersinergi atau bekerja sama dengan pemerintahan daerah, desa dan semua kelompok masyarakat untuk membangun desa

Hal ini di sampaikan Bupati Zahir saat menyampaikan ucapan hari ulang tahun (HUT) karang taruna yang ke -60 tahun serta meresmikan kantor Sekretariat Karang Taruna, Lingkungan III Kelurahan Perkebunan Sipare – Pare, Kec. Sei Suka. Kecamatan Sei Suka, Sabtu (26/9/2020)

Ia mengatakan, Karang Taruna adalah satu-satunya organisasi resmi yang kepemudaan yang dipercaya oleh negara untuk membantu pemerintahan dalam masalah kepemudaan khususnya di bidang sosial.

Menurut Bupati karang taruna ikut berperan aktif dalam membangun negeri ini khusus di bidang kesehatan, ekonomi dan Pendidikan. Karang Taruna harus bekerja sama dengan dinas dinas pemerintahan Kabupaten Batu Bara agar terciptanya pembangunan yang cepat, baik dan adil.

Saya meminta kepada karang taruna agar selalu mengawasi kinerja pemerintahan kabupaten Batu Bara, jika ada masalah di sekitar masyarakat Batu Bara, agar mengadukan masalah tersebut Bupati, ujarnya

Bupati menegaskan nantinya di setiap kantor kecamatan dan desa harus mempunyai meja karang taruna, oleh sebab itu saya berharap organisasi yang ada di kabupaten Batu Bara harus berkembang, jangan itu itu saja orang orangnya, "bosan saya lihatnya,” ujarnya Bupati

Sebelumnya ketua karang taruna M. Nanda Oc di dampingi Seketaris dan Bendahara Risky Rahmadhani Andi lestari ia juga sebagai anggota DPRD mengatakan, Lahir terbentuknya organisasi Karang Taruna pada tanggal 26 September 1960. Dan hari ini kita merayakan hari HUT karang taruna cukup sederhana tetapi penuh hikmah,

Yang sebelumnya memperingati hari lahir karang Taruna tahun ini, karang Taruna melakukan sarasehan, Peresmian Kantor Sekretariat serta bersih – bersih dan gotong royong di desa – desa sesuai dengan tema ” Bangkitkan Budaya Bersih Dengan Gotong Royong, ujarnya.

 

Berita Terkait
Komentar