Hadiri Parheheon Keluarga HKBP Cinta Damai, Bupati Zahir Minta Tetap Jaga Kerukunan Beragama

Batu Bara - Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP, menghadiri Pesta Kebangkitan Keluarga (Parheheon Keluarga) dalam rangka tahun profesonalisme dalam penatalayan di Gereja HKBP Cinta Damai, Desa Pematang Panjang, Kecamatan Air Putih,  Minggu (06/08/2023). 

Turut hadir Asisten I Setdakab Batu Bara Rusian Heri, Sekjen HKBP Pdt. Dr. Victor Tinambunan, MST., Praeses HKBP Distrik 14 Tebing Tinggi Pdt. Sikpan KP. Sihombing, Pendeta HKBP Ressort Cinta Damai Pdt. Ronni E. Silitonga, M.Th., dan Ketua Pesta Parheheon Keluarga HKBP Cinta Damai  Larmin Silalahi, SP.

Pesta Parheheon Keluarga ini digelar untuk membangkitkan semangat para jamaat dalam meningkatkan ibadah. 

Bupati Zahir dalam sambutannya menyampaikan bahwa rasa cinta kasih yang digabung dalam kebersamaan inilah kekuatan jiwa dan pikiran. Rasa persatuan yang kuat ini jangan terpecah-pecah. Bupati Zahir juga mengucapkan selamat atas terselenggaranya acara ini karena membangkitkan semangat ke gereja untuk beribadah. 

Dalam kesempatam yang sama Bupati Zahir juga menyampaikan mengenai toleransi beragama yang sangat baik yang nampak jelas ada di Kabupaten Batu Bara, contohnya masjid dan gereja bisa berdampingan seperti yang berada di Kelurahan Lima Puluh Kota.

"Saya titip kerukunan beragama seperti ini, jika ada gesekan, ditahan jangan cepat emosi karena tahun 2024 tukang gesek bakal berdatangan," pesan Bupati Zahir

Di sela acara, Bupati Zahir diulosin oleh Sekjen HKBP Pdt. Dr. Victor Tinambunan, MST., sebagai tanda kehormatan. Sebelum mengulosi Bupati Zahir, Pdt. Victor Tinambunan menyampaikan bahwa kehadiran Bupati Zahir sebagai Bupati Batu Bara sungguh membawa kebaikan dan membawa berkat bagi Kabupaten Batu Bara. 

Di hadapan para jamaat HKBP, Pdt. Victor menyampaikan pesan bahwa sudah ada sosok yang terbukti nyata berbuat yang terbaik untuk Kabupaten Batu Bara. 

"Jangan mencoba-coba yang lain, yang belum jelas, lebih bagus yang sudah jelas," sebut Pdt. Victor. 

 

Berita Terkait
Komentar